Disparbud Pariaman Adakan Diskusi Untuk Kemajuan Wisata

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman dibawah kepemimpinan Marhen semakin hari semakin giat untuk, mempromosikan wisata Kota Pariaman, dan selalu berusaha untuk mencari cara agar wisata yang ada di Kota Pariaman semakin dikenal oleh masyarakat luas, baik domestik ataupun mancanegara.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman Marhen, telah mengundang Kepala Dinas Kominfo Kota Pariaman dan para komunitas yang ada di Kota Pariaman, untuk membicarakan atau melakukan diskusi promosi tentang “Gotong Royong” pariwisata yang ada di kota Pariaman, bertempat di ruang pertemuan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman.

“Sengaja saya mengundang Kadis Kominfo dan para komunitas yang ada di Kota Pariaman, seperti Sanggar Darak Badarak, Ayo ke Pariaman, dan penggiat wisata lainnya adalah untuk melakukan diskusi, saling berbagi, saling bantu, secara gotong royong, untuk mengembangkan wisata yang ada di Kota Pariaman ini melalui komunitas mereka masing-masing,” sebut Marhen pada saat membuka acara diskusi tersebut.

“Kalau saya sendiri atau Kadis Kominfo sendiri yang melakukan promosi itu terasa berat bagi kami, tapi kalau kita lakukan secara gotong royong dan dibantu oleh para komunitas dan penggiat wisata lainnya, juga stake holder yang ada di kota Pariaman, saya yakin pariwisata di kota pariaman akan bangkit dan semakin meningkat,” lanjutnya.

Jadi sembari menunggu covid-19  mereda tidak ada salahnya kita promosikan wisata-wisata yang ada di daerah kita ini, agar Kota Pariaman akan semakin dikenal sehingga akan menarik wisatawan untuk datang berkunjung guna melihat keunggulan-keunggulan wisata yang ada di Kota Pariaman.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Kominfo Kota Pariaman yang dipimpin oleh Hendri, yang telah membantu kami untuk selalu meliput dan memberitakan kegiatan kami, baik itu melalui media cetak atau elektronik bahkan sampai ke media sosial yang merupakan tempat promosi yang sangat bagus sekali digunakan, juga terimakasih kepada Sanggar Darak Badarak, Ayo ke Pariaman, Sumbarang Kadai dan yang lainnya yang sudah membantu, semoga apa yang kita lakukan semakin mendapatkan hasil yang lebih baik kedepannya,” pungkasnya.

Sementara itu Hendri Kadis Kominfo Kota Pariaman berikan apresiasi kepada Marhen, yang sudah jauh-jauh dari Banyuwangi datang ke Kota Pariaman, hanya untuk mengabdikan diri di Kota Pariaman untuk menggali potensi-potensi wisata yang ada di Kota Pariaman agar bisa lebih berkembang lagi.

Pos terkait

Comment