Demo di DPRD Kepri Memanas, Polisi dan Mahasiswa Bentrok

  • Whatsapp
Ribuan mahasiswa yang tergabung dalam Forum BEM se- Tanjungpinang Bintan gelar aksi ujuk rasa di depan DPRD Kepri

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Aksi ujuk rasa ribuan mahasiswa di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kepulauan Riau, Dompak, mulai memanas, Selasa (1/10).

Polisi dan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se- Tanjungpinang-Bintan terlibat bentrok.

Bacaan Lainnya

Akibatnya bentrokan, satu mahasiswa Heri Kurniawan terpaksa diamankan aparat kedalam gedung DPRD Kepri.

Kericuhan berawal, mahasiswa terlibat adu mulut dengan Ketua DPRD Kepri Sementara Lis Darmansyah.

Mahasiswa meminta masuk dalam ruang paripurna, namun dilarang. “Mahasiswa tidak boleh masuk kedalam, kalau 10 atau 20 orang diperbolehkan,” ujar Lis.

Lis sempat terpancing emosi, sehingga mahasiswa beraksi melempar air mineral gelas ke arah polisi yang berjaga.

Akibatnya bentrokan tidak terelakan, satu mahasiswa diamankan dalam gedung DPRD. Berselang berapa menit satu mahasiswa dilepaskan.

Kepada awak media, Heri Kurniawan mengatakan, ditarik aparat kepolisian di dalam gedung.

Dia mengakui mendapat tindakan kasar dari aparat kepolisian.

“Saya dipukul bagian perut dan muka. Setelah di dalam juga dipukul, sebelum dihentikan Ketua DPRD Kepri sementara,” ujarnya.

Sampai berita ini dipublikasi, situasi kembali kondusif.

SAHRUL

Pos terkait

Comment