Kejati Kepri Serahkan 300 Paket Beras untuk Warga Isoman

  • Whatsapp
Kepala Kejaksaan Tinggi Kepri Hari Setyono menyerahkan bantuan beras secara simbolis kepada Wali Kota Tanjungpinang Rahma, untuk didistribusikan ke warga setempat yang menjalani isolasi mandiri (Foto: Sahrul)

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Riau memberikan bantuan 300 paket beras seberat 5 kilogram melalui Dapur Umum Pemkot Tanjungpinang untuk warga setempat yang menjalani isolasi mandiri (Isoman).

“Kita merasa terpanggil ketika Kajari Tanjungpinang Joko Yuhono melaporkan kegiatan dapur umum untuk meringankan saudara kita yang terdampak pandemi,” kata Kepala Kejati Kepri Hari Setiyono, Senin (16/8).

Bacaan Lainnya

Ia menjelaskan, dari wujud itu dilakukan dengan cara gotong royong bersama, berbagi memberikan bantuan beras ke warga yang terdampak, terkhusus yang sedang isoman.

“Sebelumnya kita juga sudah melaksanakan vaksinasi ke warga lansia sekaligus memberikan bantuan beras 5 Kg,” terang Hari.

BACA JUGA:

Rahma: Alhamdulillah, Pasien Isoman Menurun

Jika nantinya kondisi pandemi COVID-19 di Tanjungpinang semakin menurun (landai), ia akan terus berupaya berbagi bersama demi kesembuhan warga yang terpapar COVID-19.

Di kesempatan yang sama, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, berterima kasih kepada Kajati Kepri yang telah berpartisipasi dan peduli terhadap warga Tanjungpinang.

“Bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga terdampak, khususnya yang sedang isoman karena COVID-19,” ucapnya.

Rahma menjelaskan, bantuan tersebut akan disalurkan ke warga yang terdampak dan sedang isoman. Bantuan disejalankan dengan nasi kotak Dapur Umum Dinsos Kota Tanjungpinang.

“Ini merupakan amanah yang harus disampaikan. Hari ini kami langsung serahkan kepada warga isoman,” ujarnya.

BACA JUGA:

Strategi Wali Kota Tanjungpinang Bangkitkan Ekonomi di Tengah Pandemi

Sementara itu, Kajari Tanjungpinang, Joko Yuhono, apresiasi terhadap adanya Dapur Umum Pemkot Tanjungpinang. Dengan adanya dapur umum itu dinilai dapat membantu warga yang isoman soal kesembuhan.

“Sangat besar animo saudara-saudara kita dalam memberikan bantuan melalui dapur umum. Luar biasa para relawan yang selalu ikhlas dalam memberikan sumbangsih tenaga dalam mensupport berjalannya dapur umum,” ungkapnya.

Pos terkait

Comment