Pemkab Bintan Sediakan Seragam Gratis Untuk Pelajar

  • Whatsapp
Kepala Dinas Pendidikan Bintan Tamsir (Foto: Sijoritoday.com)

BAROMETERAKYAT.COM, BINTAN. Pemerintah Bintan, Kepulauan Riau tetap menyediakan seragam sekolah gratis bagi pelajar tingkat SD dan SMP sederajat pada tahun ajaran baru 2020/2021.

“Seragam sekolah gratis ini sangat dibutuhkan sekali oleh masyarakat Bintan karena saat ini kondisinya masyarakat terkena terdampak Covid-19,” kata Kepala Dinas Pendidikan Bintan Tamsir saat dikonfirmasi, Senin (6/7).

Bacaan Lainnya

Tamsir mengatakan, pihaknya sudah menganggarkan dana sekira Rp 5,6 Miliar untuk bantuan seragam gratis tersebut.

“Batuan seragam gratis berupa baju OSIS, baju pramuka, baju batik, baju melayu, baju olahraga, sepatu dan tas,” ujarnya.

Tamsir mengatakan, seragam gratis tersebut direncanakan akan dibagikan pada Oktober 2020 mendatang.

“Adapun jumlah seragam gratis tahun ini untuk SMP/MTS sekitar 3.200 set sedangkan SD/MI sebanyak 3.400 set,” imbuhnya.

Ahmad Jailani

Pos terkait

Comment