Kabar Gembira dan Terbaru Tes CPNS

  • Whatsapp
Ilustrasi pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Kabar terbaru  sekaligus kabar gembira bagi peserta tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018.

Untuk kota Tanjungpinang ada 355 orang akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Bacaan Lainnya

Jumlah peserta yang akan mengikuti SKB tersebut dihitung mengunakan sistem rangking, bagi mereka yang nilainya tidak sampai passing grade.

“Peserta SKB 355 orang,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kota Tanjungpinang, Tengku Dahlan, Minggu (25/11).

Dia tidak menyebutkan secara rinci terkait tes SKB tersebut. Pihaknya, kata Dahlan masih menunggu pengumuman resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Untuk jelasnya siapa peserta, tempat, tanggal pelaksanaan (Tes SKB) menunggu pengumuman resmi dari BKN,” Ujarnya.

Sebelumnya, dari ribuan peserta yang mengikuti tes, hanya 96 peserta yang lulus dalam tes SKD.

“Tapi itu secara manual, belum tahu hasil dari Panitia Seleksi Nasional (Panselnas),” ucap Tengku Dahlan belum lama ini.

Diketahui, Kota Tanjungpinang mendapatkan kuota CPNS sebanyak 237 formasi.

Dari 237 formasi tersebut terdiri dari tenaga guru 164 formasi,  tenaga kesehatan 56 formasi dan tenaga teknis 17 formasi.*

Pos terkait

Comment