Ini Identitas Tahanan Polres Tanjungpinang Kabur

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Empat tahanan narkoba Polisi Resor (Polres) Tanjungpinang dikabarkan kabur dari Sel tahanan. Minggu (29/1).

Berikut nama-nama tahanan yang kabur dari Sel Tahanan Polres Tanjungpinang.

Bacaan Lainnya

1. Azzumar alias Zamri Bin Asmaun
Ttl   : Tanjungpinang, 18 Januari 1992
Jenis Kelamin : Laki-laki
Warganegara : Indonesia
Agama : Islam
Alamat : Jalan Brigjen Katamso Gang Kenanga III, Nomor 09, RT 04 RW 02, Kelurahan Tanjung Unggat, Kecamatan Bukit Bestari.

2. Anton

Ttl : Tarempa, 31 Agustus 1992
Jenis Kelamin : Laki-laki
Warganegara : Indonesia
Agama : Islam
Alamat : Jalan Kuantan, Gang Putri Ledang 7 Kota Tanjungpinang, atau Jalan Batu Berapit Gang Bawal Nomor 10 Tarempa.

3. Frengky Purba Alias Andre Bin Ngamahan Purba

Ttl : Binjai, 23 Maret 1982
Jenis Kelamin : Laki-laki
Warganegara : Indonesia
Agama : Islam
Alamat : Jalan Serai Perumahan Warendra Nomor 1 Bloc 1, Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Bukit Bestari

4. Muharani Alias Rani

Ttl : Tanjungpinang, 19 Juni 1994
Jenis Kelamin : Laki-laki
Warganegara : Indonesia
Agama : Islam
Alamat : Jalan Martadinata KP. Kota Piring RT/RW 001/003, Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur

Dari informasi dihimpun dilapangan, Minggu tanggal 29 januari 2017  sekira pukul 06.00 wib diketahui oleh Petugas Jaga Tahanan bahwa empat orang Tahanan Narkoba telah melarikan diri dengan cara memanjat plafon dan memotong jeruji bagian atas dengan menggunakan gergaji besi.

Tersangka diduga melarikan diri dari Tahanan Polres Tanjungpinang sekitar pukul 04.00 wib saat Tahanan lain sedang tidur.

Kepala Polisi Resor (Polres) Tanjungpinang membenarkan informasi adanya tahan kabur dari sel tahanan Polres Tanjungpinang. Menurutnya, saat ini pihaknya lagi melakukan pencarian kepada keempat tahanan kabur ini.

“Kita Lagi pencarian, empat tahanan narkoba kabur, kita sudah laporkan ke Polisi Daerah (Polda) Kepulauan Riau (Kepri)” pungkasnya

(SAHRUL)

Pos terkait

Comment