Aksi Tutup Mulut, Mahasiswa Minta Kepala Kejati Dicopot

  • Whatsapp

Kepala Kejati.Kepri Andar Pradana SH.MH.Foto: Sahrul
Kepala Kejati.Kepri Andar Pradana SH.MH.Foto: Sahrul
BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG- Dikawal 70 personil Kepolisian dari Polisi Resor (Polres) Tanjungpinang berpakaian lengkap, empat Mahasiswa melakukan aksi tutup mulut di depan Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Kepuluan Riau (Kepri), Rabu (21/9)

Pantauan Barometerrakyat.com, Mahasiswa membawa selembaran karton yang bertulis” Hukum Tampa Tebang Pilih”, dalam selembaran karton juga bertulisan “Adili Mapia Penyeludupan”.

Di karton itu juga tertulis ” Periksa Jaksa Penuntut Umum (JPU)Kejat ” .

Selain itu,Mahasiswa juga meminta Kepala Kejati Kepri untuk dicopot.

“Dengan tegas kami meminta Kepala Kejati Kepri dicopot dari jabatan,” kata Bili Bamaswara kepada awak media,

Menurut Bili, banyaknya kasus-kasus yang ditangani Kejati yang mandek alias tidak berjalan. Ia pun mencontohkan kasus korupsi bansos.

“Kami menilai ada tarik ulur dari Kejati Kepri, sehingga kasus korupsi Bansos masih mandek (tidak berjalan_ Red),” ujar Bili lagi

Lebih lanjut, Bili juga menanyakan kasus penyeludupan yang sampai saat ini belum selesai. Menurutnya, tidak selai kasus penyeludupan ini, karena JPU ada yang bermain.

Sementara itu, Kepala Kejati Kepri, Andar Perdana W, SH, MH mengatakan tidak perlu ditangapi aksi yang dilakukan Mahasiswa agar dirinya dicopot dari jabatan Kepala Kejati.

“Silahkan saja kalau mau mencopot saya dari jabatan, 6 Mahasiswa mewakili siapa mereka,” katanya kepada awak media

Terkait dengan mandeknya (tidak berjalan_ Red) penanganan kasus yang ditangani, ia juga mengatakan tidak perlu ditangapi, karena, kasus korupsi yang ditangani akan dilimpahkan ke Pengadilan.(SAHRUL)

Pos terkait

Comment