Siap Terima Wisatawan, Wisata Lagoi Punya 2 Alat Tes PCR

  • Whatsapp
Siap Terima Wisatawan
Sekretaris Daerah Bintan Adi Prihantara meresmikan Klinik Kesehatan di Kawasan Wisata Lagoi, Rabu (30/12). Klinik ini dilengkapi dengan dua alat PCR

BAROMERRAYAT.COM, BINTAN.  Kawasan wisata Lagoi, Bintan, Kepulauan Riau kini sudah siap menerima kunjungan wisatawan mancanegara maupun wisatawan lokal.

Pemerintah setempat dengan berbagai upaya terus memperjuangkan nasib dan keberlangsungan pariwisata khususnya di Kawasan Wisata Lagoi.

Bacaan Lainnya

Beradaptasi dengan gaya hidup baru, Lagoi sejak pertengahan tahun ini sudah mempersiapkan berbagai aspek untuk mampu bangkit di tengah keterpurukan akibat pandemi.

Mendapat berbagai persyartan ketat dari Pemerintah Pusat agar Lagoi bisa mendapat rekomendasi penuh kepada negara lain, Pengelola Lagoi bersama Pemerintah Kabupaten Bintan melakukan beberapa terobosan dan inovasi yang sangat menarik.

Untuk protokol kesehatan sendiri, Lagoi bahkan telah menerapkan standar internasional.

Saat ini Lagoi telah memiliki Klinik Kesehatan tersendiri yang baru saja diresmikan oleh Sekda Bintan Adi Prihantara, Rabu (30/12). Klinik ini bahkan dilengkapi dengan dua alat PCR (Polymerase Chain Reaction).

Adi mengatakan bahwa ini merupakan bagian dari Hibah Kementerian Pariwisata bagi kawasan wisata yang terdampak pandemi.

Lagoi dilengkapi PCR sebagai bukti kepada semua pihak bahwa kawasan ini benar-benar siap.

Pos terkait

Comment