Pemkab Bintan Pastikan Tahun Ini Tidak Ada Penerimaan CPNS

  • Whatsapp
Ilustrasi pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil

BAROMETERRAKYAT.COM, BINTAN. Pemerintah Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau memastikan tahun ini tidak ada penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS).

“Untuk pendaftaran CPNS di Kabupaten Bintan tahun 2020 tidak di adakan dikarnakan COVID-19, hal ini diputuskan oleh Menpan RB,” kata Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Saya Manusia (BKPSDM) Bintan Irma Annisa saat dihubugi belum lama ini.

Bacaan Lainnya

Ia mengungkapkan, pihaknya akan menerima pendaftaran CPNS 2021 mendatang. “Untuk pada tahun 2021 InsyaAllah untuk pendaftaran CPNS diadakan,” ucapnya.

Sementara itu, terkait seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS 2019 sudah dilaksakan dan pihaknya telah menerima hasil seleksi SKB dari Kantor Regional XIII BKN Pekanbaru.

“Pengumuman SKB di Kabupaten Bintan secara serentak akan diumumkan pada 30 Oktober 2020,” ujarnya.

“Setelah di dilaksanakan pengumuman dan sudah ada SK dan NIP sebagai CPNS, untuk mendapatkn 100 persen (Dari CPNS – PNS ) harus mengikuti Pendidikn Prajab,” imbuhnya.

Ahmad Jailani

Pos terkait

Comment