Ia berharap, agar transfer ilmu pengetahuan dan pengalaman beliau selama membangun Banyuwangi sehingga menjelma menjadi Destinasi Wisata unggulan di indonesia, dapat diimplementasikan dan diterapkan juga di Kota Pariaman nantinya.
“Semoga kunjungan Study Tiru kami ini, nantinya akan diikuti oleh dinas dan instansi lainya yang ada di Kabupaten Banyuwangi, karena Pemko Pariaman dan Pemkab Banyuwangi telah menandatangani MoU tentang kerjasama antar dua daerah di Tahun 2019 yang lalu, dan nantinya akan diperkuat dengan Perjanjian Kerja Sama masing-masing instansi nantinya,” tutupnya.
Comment