Disdukcapil Tanjungpinang Kurang Blanko e-KTP

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tanjungpinang masih kekurangan blangko Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP).

Kekurangan ini, karena antusias masyarakat Tanjungpinang untuk mengurus KTP Elektronik mulai membaik.

Bacaan Lainnya

Dari Disdukcapil mencatat sebanyak 16.000 masyarakat Tanjungpinang mengajukan pembuatan e-KTP. Namun, Disdukcapil hanya tersedia 2.000 blanko e-KTP.

“Tiap bulan makin meningkat pengajuan untuk pembuatan KTP elektronik tersebut,” ucap Kepala Disdukcapil kota Tanjungpinang melalui Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan dan Kependudukan, Mardiliana saat di temui awak media, Jumat (6/10).

Dia mengatakan, dari  20.000 blanko yang pihaknya ajukan, namun baru dapat terealisasi sebanyak 2.000.

“Baru dapat 2000 dalam waktu dekat ni kami akan mengajukan lagi ke pusat,” katanya.

Susah mendapat blanko e-KTP dari pusat menurutnya, karena antrian yang banyak dari daerah-daerah lain.

“Ini saja udah dari Oktober 2016 yang lalu kami ajukan dan baru dapat segitu,” ungkapnya

Ia menjelaskan, degan kekosongan blangko ini, pihaknya akan mendahulukan golongan pemula atau yang belum sama sekali membuat e-KTP.

“Nanti kami dalam Minggu ini akan berangkat lagi untuk mengambil blangko yang ada,” ucapnya

Muhammad Danu

Pos terkait

Comment