BPJS Ketenagkerjaan Harus Merubah Mainset

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang Riono mengharapkan BPJS Ketenagakerjaan agar merubah mainset dan Tanjungpinang dapat menjadi percontohan bagi daerah lainnya.

Pemko Tanjungpinang ,kata Riono, telah mensupport Program BPJS ketenagakerjaan dengan adanya beberapa MoU yang telah ditandatangi bersama untuk memberi perlindungan bagi para pekerja.

Bacaan Lainnya

“Dengan data yang telah dilaporkan memang masih sedikit yang terdaftar dan yang mendapat perlindungan. Kita berharap BPJS Ketenagakerjaan dapat melahirkan suatu terobosan yang menjadi pemecah masalah sehingga dapat mempercepat proses ini,” ujar Riono saat membuka FGD BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara itu Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan, Rini Suryani, bahwa kegiatan FGD yang diselenggarakan oleh BPJS Ketenagakerjaan ini merupakan sebuah wadah diskusi antara BPJS Ketenagakerjaan, Pekerja dan Pemerintah Kota Tanjungpinang.

“Pada tahun 2017 yang lalu jumlah kepesertaan tenaga kerja yang terdaftar dalam program mencapai 26% dari 80.275 pekerja sekitar 21.235 yang terdaftar di BPJS ketenagakerjaan.” ungkapnya.

BPJS Ketenagakerjaan memiliki 4 program untuk memberikan perlindungan bagi para pekerja di Kota Tanjungpinang diantaranya adalah program kematian, jaminan kecelakan dan hari tua atau pensiun.

“Selain itu tentunya kita akan menggali potensi-potensi kepersertaan dimana yang belum mendapat perlindungan dari BPJS Ketenagakerjaan, serta mencari solusi terhadap permaslahan yang akan di hadapi kedepan sehingga nantinya para pekerja yang ada di kota Tanjungpinang mendapat perlindungan.” ujarnya.***

Pos terkait

Comment