Akhirnya!! 418 Petugas Kebersihan di Tanjungpinang Dapat THR

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Sebanyak 418 petugas kebersihan dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungpinang mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR) serta sembako dari Pemkot Tanjungpinang bersama Badan Penyeleggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, Selasa (20/6)

Bantuan Sembako ini diserahkan langsung oleh Walikota Tanjungpinang, Lis Daramansyah. Dalam sambutannya, Lis mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada petugas kebersihan yang merupakan pahlwan kebersihan bagi Kota Tanjungpinang.

Bacaan Lainnya

“Semoga apa yang diberikan ini dapat bermanfaat serta mengurangi beban bagi para petugas untuk leabaran idul fitri, yang paling terpenting para petugas dapat mensyukuri apa yang telah di terima.” Ungkap Lis

Selain itu Lis, lanjut Lis peran BPJS Ketenagakerjaan sangat penting untuk melindungi keluarga apabila terjadi sesuatu yang tidak inginkan dalam bekerja.

Lis juga sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada BPJS serta BUMN di kota Tanjungpinang yang senantisa hendak memperhatikan masyarakat Kota Tanjungpiang.

Sembako yang dibagikan kepada petugas kebersihan ini merupakan program BUMN peduli yang menjadi permintaan Walikota Tanjungpinang Lis Daramnsyah beberapa waktu yang lalu dalam rapat berasama BUMN dan BUMD sekota Tanjungpinang.

Selain pembagian sembako BPJS Ketenagakerjaan juga menyerahkan secara simbolis Jaminan kematian kepada perwakilan 2 pegawai yang telah meninggal dunia yang masing masing mendapatkan jaminan kesehatan sebesar Rp. 24.000.000,- .

Ditempat yang sama, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Tanjungpinang, Ferry mengatakan bahwa BPJS Ketenagakerjaan berperan melindungi para pekerja terkait dengan resiko pekerjaanya,

Ferry juga menjelaskan di Provinsi Kepulauan Riau, pemerintah Kota Tanjungpinang merupakan yang pertama mendaftarkan pegawainya didalam program BPJS Ketenagakerjaan dengan jumlah 1063 orang.

“kami berharapa kerjasama dan kepersertaan Honor daerah klta tanjungpinang dapat terus berkesinambungan,” harap Ferry.

Sahrul/Humas

Pos terkait

Comment