Warga Keluhkan Pelayanan Pembuatan E KTP

  • Whatsapp

Tanjungpinang, (BR)- Warga Keluhkan Pelayanan E KTP Disdikcapil Tanjungpinang.Pasalnya identitas kependudukan yang diurus oleh warga ada yang tiga hingga empat bulan belum juga siap.

Ironisnya lagi,warga yang sudah berulang kali menanyakan ke petugas Disdukcapil Kota Tanjungpinang,jawabannya selalu disuruh menunggu dan meninggalkan nomor hp.

“Bolak balik kami tanya kekantor Disdukcapil,namun kata petugasnya belum siap.Disuruh tunggu dan nanti dihubungi oleh mereka jika sudah siap KTP nya,” kata sumber yang enggan disebutkan identitasnya kepaaaada media ini,Selasa (20/10).

Bahkan yang membuat warga kesal.tambah sumber, E KTP itu tidak rampung hingga berbulan-bulan,padahal data sudah lengkap.

” Tadi baru saya tanyakan lagi,malah pegawai yang biasa menangani KTP itu tidak ada ditempat dan kita disuruh menunggu lagi,” ujarnya.

Atas keterlambaran itu.Kadisdukcapil Kota Tanjungpinang Eka Hanasarianto saat dikonfirmasi membenarkan keterlambatan pengurusan dokumem kependudukan tersebut.

Menurut Eka keterlambatan itu,bukan disengaja.Melainkan blangko E KTP dari pusat sudah habis,selain itu juga ada gangguan jaringan.

“Saat ini sudah normal kembali dan blangkonya sudah ada. Kemaren saja kita menunggu blangkonya selesai ditenderkan di pusat,” imbuhnya.

Eka menambahkan,saat ini semua E KTP warga yang tertunda sudah bisa diambil dikurahan masing-masing. Jika tidak ada dikelurahan dapat menanyakan langsung ke Disdukcapil.

“Normalnya dua minggu sudah bisa diambil,karena setiap hari kita hanya mampu mencetak 50 buah E KTP saja,” ucapnya.

Atas keterlambatan ini,Eka memohon maaf kepada masyarakat dan saat ini KTP SIAK juga masih bisa diurus dan berlaku.

“Namun kita harapkan ada partisifasi masyarakat yang tinggi untuk mengurus E KTP tersebut,” katanya.(RAMDAN)

Pos terkait

Comment