33 Warga Sei Ladi Terdampak Banjir Rob Terima Bantuan Sembako

  • Whatsapp

WaliKota Rahma menyerahkan bantuan sembako kepada Warga Sei Ladi terdampak banjir  Rob.
(F.Diskominfo).

BR. TANJUNGPINANG – WaliKota Rahma menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat pesisir Sei Ladi Laut yang terdampak banjir rob, di halaman Masjid Al Mustaqim Sei Ladi Senggarang Tanjungpinang.

Bantuan yang diberikan merupakan pribadi Rahma berupa beras, telur, indomie, dan susu bagi diberikan kepada 33 warga korban banjir rob.

“Saya ikut prihatin adanya banjir rob yang disebabkan faktor cuaca dan air laut naik, sehingga mengakibatkan banjir di wilayah pesisir ini ,” ujarnya.

Rahma juga menyampaikan di perkirakan kondisi cuaca hujan dan pasangnya air laut masih terjadi pada bulan ini.

” Masyarakat diminta tetap waspada dan berhati-hati, khususnya bagi nelayan dan warga yang bermukim di wilayah pesisir untuk selalu antisipasi mempersiapkan bilamana air laut pasang tinggi,” ujarnya.

Di kesempatan yang sama, salah satu penerima bantuan, Asman, warga RT 01/RW 03 menyampaikan terima kasihnya kepada pemko Tanjungpinang, khususnya ibu WaliKota Rahma, yang telah memberikan bantuan kepada dirinya dan warga Sei Ladi yang terdampak banjir rob.

“Kami sangat berterima kasih di hari Jumat berkah ini telah berbagi kepada kami. Bantuan ini bermanfaat bagi kami semua,” Tutupnya.

Penulis :Firdaus.

Pos terkait

Comment