120 Polisi.Dikerahkan Untuk Pengamanan Gerak Jalan 45 KM

  • Whatsapp
Kasat Lantas Polres Tanjungpinang AKP Sulam.Foto : Net

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG – Polisi Resort (Polres) Tanjungpinang menurunkan 120 personil untuk pengamanan gerak jalan 45 Kilometer.

Kasat Lantas Polres Tanjungpinang AKP Sulam.Foto : Net
Kasat Lantas Polres Tanjungpinang AKP Sulam.Foto : Net
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Tanjungpinang, AKP Sulam mengatakan pengamanan ini untuk mensukseskan kegiatan tahunan, memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 71.

“Kita turunkan 42 personil dari Lantas, sedangkan 78 personil dari Polres dan Polsek,” ujarnya, Sabtu (27/8)

Ia menjelaskan, pengamanan di bagi dua etape. Etape pertama mulai dari Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) sampai Simpang Pasar Binsen.

Sedangkan untuk etape kedua, dimulai dari simpang Pasar Binsen sampai dengan Lapangan Pamedan Ahmad Yani, setelah istirahat dilanjutkan menuju finis di Melayu Square Tepi laut.

“Dimasing-masing etape dan sepanjang jalan akan kita letakan personil,” Ujarnya.

Saat ditanya buka tutup jalan, gerak jalan 45 Kilometer, Sulam mengatakan melihat situasi dan kondisi dilapangan.

“Kita lihat situasi dan kondisi di lapangan, jika memungkinkan akan dilakukan buka tutup jalan,” Tuturnya

Untuk kenyamanan dan keselamatan bagi pengendara, Sulam mengimbau kepada masyarakat Kota Tanjungpinang tidak mengiringi rombongan selama gerak jalan 45 berlangsung.

“Untuk memberi suport bisa di lakukan di pos-pos peristirahatan yaitu di Simpang Pasar Bintan Center, Lapangan Pamedan Ahmad Yani dan Melayu Square. Jadi kami imbau kepada masyarakat jangan ada yang mengiringi rombongan peserta,” imbuhnya.(SAHRUL)

Pos terkait

Comment