Tim SAR Cari Pria Hilang di Perairan Wisata Mubut Batam

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Tim SAR melakukan pencarian seorang pria yang dilaporkan hilang di Perairan Wisata Mubut, Batam, Kepulauan Riau, Selasa (8/3/2022).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Tanjungpinang Slamet Riyadi membenarkan telah melakukan pencarian yang hilang saat memancing di Perairan Wisata Mubut sekira pukul 13.00 Wib.

Bacaan Lainnya

“Kami terima informasi dari bapak Guntur Ketua RW Desa Mubut,” ujarnya dalam keterangan.

Dari informasi tersebut diketahui korban bersama rekannya sedang memancing di perairan Wisata Mubut.

Saat itu pancingan korban terjatuh dan korban langsung terjun ke laut untuk mengambilnya.

“Ternyata korban tidak bisa berenang, sehingga rekan korban berusaha untuk menolongnya namun tidak terkendali, sehingga korban diduga tenggelam dan terseret arus,” ucapnya.

Pihaknya masih melakukan pencarian terhadap korban. Ia menambahkan, pencarian juga dibantu Polair Polda Kepri, TNI AL, Pemdes Mubut dan masyarakat setempat.

“Identitas korban yang hilang juga masih dalam penggalian informasi,” imbuhnya.

Pos terkait

Comment