Tanjungpinang Tuan Rumah Peresmian13 Pengadilan Tingkat Banding Baru Dan 38 Gedung Pengadilan Tingkat Pertama Se-Indonesia Oleh Ketua MA

  • Whatsapp

BR. KEPRI – Gubernur Ansar sangat nengapresiasi karena Kepri berkesempatan menjadi tuan rumah peresmian Oprasional Pengadilan Tk. Banding Baru dan Gedung Oprasional Pengadilan Tk. Pertama se-Indonesia.

“Ini adalah kesempatan yang luar biasa, yang patut kita berikan apresiasi setinggi-tingginya karena Kepri dipercaya Mahkamah Agung sebagai tempat yang layak dan kredibel untuk moment penting dan bersejarah ini,” ujar Gubernur Kepri Anaar Ahmad
saat menyambut kedatangan Ketua Makamah Agung (MA) Republik Indonesia (RI) Syarifuddin beserta Istrinya Budi Utami Syarifuddin yang tiba di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF), Tanjungpinang, Sabtu (03/12).

Ansar menambahkan bahwa pada acara peresmian nanti akan menghadirkan 13 Ketua Pengadilan Tk. Banding Induk dan 13 Ketua Pengadilan Tk. Banding Baru dari seluruh Indonesia.

“Kita akan mengerahkan, memfasilitasi segala oprasional kendaraan untuk menyambut tamu-tamu dari Mahkamah Agung di bumi melayu ini. Nantinya, akan hadir Ketua Pengadilan Tinggi Induk dan juga Ketua Pengadilan Tinggi Baru dari seluruh Indonesia hadir di Kepri. Ini juga momentum memperkenalkan Kepri,” ungkapnya.

Kedatangan Ketua MA M. Syarifuddin ke Provinsi Kepulauan Riau dalam rangka meresmikan Operasional 13 Pengadilan Tingkat (Tk) Banding Baru dan 38 Gedung Pengadilan Tk. Pertama seluruh Indonesia yang dipusatkan di Tanjungpinang sebagai tuan rumah pada Senin (5/10) mendatang.

Pos terkait

Comment