Singgah Penyegat, Wisatawan Dihibur Joget Dangkong

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Sebanyak 20 perahu layar dari berbagai negara singgah di Pulau Penyengat, Kota Tanjungpinang dalam rangka Reli Layar Wonderful Sail 2018, Minggu (4/11).

Dalam trip pelayaran ini, tercatat sebanyak 5 negara yang singgah di Pulau Penyengat yaitu dari Swiss, New Zealand, Prancis, Jerman, Amerika Serikat.

Wali Kota Tanjungpinang Syahrul mengapresiasi dan mengucapkan selamat datang kepada para tamu mancanegara tersebut.

“Selamat datang kami ucapkan, semoga persinggahan ini menjadi kesan yang baik dan dapat mengetahui informasi tentang Pulau Penyengat ini.” Ungkapnya.

Syahrul juga mengatakan kegiatan ini sudah kali keenam dilaksanakan dengan jumlah 20 perahu.

“Tamu kita hari ini hadir dari Swiss, New Zealand, Prancis, Jerman, Amerika Serikat. Nanti setelah kita jamu para tamu disini, kita ajak berkeliling Pulau Penyengat untuk memberitahu sejarah tentang kejayaan Melayu pada masa lalu.” Imbuh Syahrul.

Ia sangat berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dengan seringnya berkunjung dan memberikan pemahaman bahwa berwisata ke Tanjungpinang merupakan wisata yang menarik dan berkesan.

“Saya berharap kunjungan ini terus dilakukan secara berkesinambungan agar dapat terekspos Destinasi wisata di Kota Tanjungpinang, khususnya Pulau Penyengat. Serta untuk kedepannya kami tunggu kedatangannya untuk kembali berkunjung di Kota Tanjungpinang.” Tutupnya.

Para tamu tersebut dijamu dengan berbagai kuliner khas Melayu dan dihibur dengan joget dangkong Pulau Penyengat.

Usai acara, para wisatawan mancanegara tersebut dibawa berkeliling Pulau Penyengat dengan dipandu oleh pemandu wisata dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang. (red)

Pos terkait

Comment