Safari Digital SMSI, Partai Berkarya Bicara Narkoba

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, JAKARTA. Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso, menjamin semua caleg Partai Berkarya, dari tingkat Pusat sampai Kabupaten/Kota, bebas dari narkoba.

“Sejak awal kami sudah memutuskan, seluruh caleg Berkarya harus bebas Narkoba,” kata Sekjen Priyo saat menjamu kunjungan Safari Digital Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pusat di Jakarta, Kamis (4/10).

Lebih lanjut Priyo menyatakan keprihatinannya terkait maraknya peredaran narkoba di tanah air.

Dia mengamati, Indonesia telah menjadi sasaran empuk peredaran narkoba, yang sebagian besar datang dari Tiongkok.

“Sudah ratusan ton yang diamankan, tapi boleh jadi di luar sana masih lebih banyak lagi yang belum tertangkap,” tegas dia.

Oleh karena itu, Priyo berharap agar segenap aparat hukum bersikap antisipatif dan tegas, dalam menegakkan law enforcement terhadap pelaku penyebaran barang haram tersebut sampai ke akar-akarnya.

“Saya selaku Sekjen Partai Berkarya selalu mewanti-mewanti agar para caleg dari partai kami jangan coba-coba menyentuh barang haram tersebut. Sekali saja terendus, tidak ada ampun,” demikian Priyo Budi menandaskan.

Dia menegaskan pula, para gembong narkoba harus dihukum seberat-beratnya dengan hukuman maksimal, untuk mendapatkan efek jera.

Sebab, bila tidak, Indonesia akan selamanya menjadi target empuk peredaran jaringan narkoba internasional.

Sementara itu, pada pertemuan Safari Digital tadi, rombongan SMSI diwakili Sekjen SMSI Firdaus, Direktur Pemberitaan Ramon Damora, wartawan senior Aat Surya Syafaat.

Adapun dari Partai Berkarya, selain Sekjen Priyo Budi Santoso, juga tampak antara lain Ketua DPP Dr Hj Maria Zuraida dan Bendahara Umum Hj Neneng A. Tuty SH.***

Pos terkait

Comment