BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Warga Perumahan Geriya Bintan Asri, RT 03 RW 03, Kelurahan Batu IX, Kecamatan Tanjungpinang Timur protes atas pemasangan batu miring tidak jauh dari kediaman mereka.
Aksi protes itu diikuti oleh berapa emak-emak dan membawa poster yang bertuliskan ‘Wali Kota parit biasa dibesarkan/dilebarkan, Ini kenapa dikecilkan’.
Salah satu warga Juria mengatakan, pembangunan batu miring tersebut membuat parit yang ada di belakang rumahnya menjadi sempit.
Menurutnya, sebelum pembangunan tersebut rumahnya dan beberapa warga lain sering kebanjiran, apalagi setelah pembangunan tersebut parit menjadi sempit.
“Bayangkan aja, kalau (parit) sudah besar saja banjir, apa lagi kecil,” katanya saat menyampaikan protes.
Warga, lanjutnya, sudah menyampaikan protes kepada pekerja tersebut, namun pekerja mengatakan jangan protes karena sudah mendapatkan izin dari ketua RT dan RW setempat.
Pihaknya, tambah dia, juga sudah menghubungi Wali Kota Tanjungpinang atas keluhan tersebut, namun belum mendapat respon dari orang nomor satu di Tanjungpinang itu.
“Kami minta proyek ini dihentikan dan parinya dilebarkan,” tukasnya.*
Comment