BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Pariaman membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran (TP) 2020/2021.
Kepala MTsN 1 Pariaman Nur Eliwati mengatakan untuk PPDB dilakukan secara online pada link: gg.gg/formulirpdb2020mtsn1kotapariaman
“PPDB online untuk MTsN 1 Kota Pariaman dimulai tanggal 4-30 Mei 2020 mendatang,” ujarnya.
Secara umum adapun persyaratan untuk pendaftaran yaitu siswa kelas 6 Sd/MI/sederajat, usia paling tinggi 14 tahun pertanggal 1 Juli 2020,
Kemudian, nilai rapor kelas 5 semester I, II dan kelas 6 semester I serta mampu sholat dan membaca al-qur’an.
Lebih lanjut disampaikan Nur Eliwati, sebelumnya penerimaan siswa baru ini ada tes tertulis, wawancara dan praktek ibadah tetapi karena adanya wabah covid-19 tentu tidak bisa melakukan hal itu.
“Namun nanti untuk kriteria kelulusannya dilihat terlebih dahulu dari nilai dan kemampuan ibadahnya. Setelah itu, kita rangking menurut nilai yang tertinggi,” ujarnya.
Comment