BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Kasus dugaan pidato rasis ‘kulit hitam’ saat sembayang laut di Pelantar II Tanjungpinang, Kepulauan Riau menarik perhatian publik.
Dalam kasus tersebut menyeret tokoh Tionghoa Tanjungpinang Bobby Jayanto. Artikel dugaan pidato rasis Ketua DPD Partai Nasdem Tanjugpinang itu menjadi berita terpopuler di Barometerrakyat.com.
Selain artikel dugaan pidato rasis tersebut, berikut rangkuman berita terpopuler di Barometerrakyat.com selama minggu ini.
1. Pemeriksaan Bobby Jayanto Soal Dugaan Pidato Rasis ‘Kulit Hitam’
Tokoh Tionghoa Tanjungpunang Bobby Jayanto diagendakan akan diperiksa Satuan Reserse dan Kriminal Polres Tanjungpinang, Senin (24/6). Bobby diperiksa terkait dugaan pidato rasis ‘Kulit Hitam’ pada kegiatan tahunan etnis Tionghoa.
“Pemeriksaan diagenda pukul 10.00 Wib,” kata Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang kepada Barometerrakyat.com, Jum’at (24/6). Selengkapnya…
2. Dituntut Ringan, Caleg Gerinda: Sangat Berat
Sidang lanjutan dugaan money politik atau politik uang kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang, Jum’at (21/6). Sidang lanjutan dengan agenda pembacaan pledoi atau pembelaan dari terdakwa.
Caleg Partai Gerindra dapil Tanjungpinang Timur itu membacakan nota pembelaan secara lisan dengan nada terbatah – batah sembari mengeluarkan air mata. Selengkapnya…
3. Dokumen C1 Plano Hilang
Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bintan Timur Muhammad Ridwan bakal disidangkan di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang. Senin (24/6) mendatang.
Dia dimeja hijaukan dengan perkara pidana pemilu hilangnya dokumem C1 Plano TPS 12 Sei Lekop, Bintan Timur pada pemilu serentak, Rabu (17/4) lalu. Selengkapnya…
Comment