Pedagang Pasar Baru Tanjungpinang Jalani Rapid Test, Ini Hasilnya

  • Whatsapp
Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Rustam (F-Sahrul)

Gugus Tugas Covid-19 Kota Tanjungpinang merilis satu pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh. dengan demikian total pasien sembuh 21 orang.

Tambahan satu pasien sembuh merupakan kasus positif 27 Tanjungpinang, seorang perempuan inisial NU (27).

Bacaan Lainnya

Pelaksana Tugas Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengatakan, pasien dinyatakan sembuh setelah hasil swab dengan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) berturut-turut negatif Covid-19.

“Berdasarkan dua kali hasil pemeriksaan negatif labor PCR pasien dinyatakan sembuh,” kata Rahma melalui keterangan tertulis yang diterima redaksi Barometerrakyat.com, Minggu (7/6).

Meskipun sudah dinyatakan sembuh, namun yang bersangkutan harus melakukan karantina mandiri di rumah selama 14 hari ke depan.

Riwayat Perjalanan yang Bersangkutan

Yang bersangkutan beralamat di Jalan Sultan Machmud, Kelurahan Tanjung Unggat, Kecamatan Bukit Bestari.

Terkonfirmasi tidak memiliki riwayat perjalanan ke luar daerah ataupun luar negeri.

Pos terkait

Comment