Genius Umar Kembali Serahkan Bantuan Zakat dari Baznas Pariaman

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Pariaman salurkan bantuan zakat di awal bulan Februari 2021 sebesar Rp 34,5 Juta.

Bantuan itu diserahkan Wali Kota Pariaman Genius Umar bertempat di Kantor Baznas Kota Pariaman, Jalan Bagindo Azis Chan No 5, Kelurahan Kampung Perak, Kecamatan Pariaman Tengah, Kamis (4/2).

Bacaan Lainnya

Genius Umar yang baru pertama kali mengunjungi Kantor Baznas Kota Pariaman ini mengapresiasi atas upaya pengurus Baznas Kota Pariaman, dapat mempunyai kantor yang refresentatif, dan Alhamdulillah saat ini telah terwujud.

“Kantor Baznas Kota Pariaman ini sangat sejuk, nyaman dan juga mempunyai nilai estetika bangunan yang baik, sehingga keberadaan Kantor ini nantinya bukan hanya untuk memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat dalam hal zakat dan penyaluranya, juga mempercantik wajah pembangunan Kota Pariaman,” ujarnya.

Terkait dengan penyaluran zakat awal tahun 2021 ini, Genius Umar berharap agar bantuan ini benar-benar dapat dimanfaatkan dengan baik dan sesuai peruntukanya.

“Kepada yang menerima zakat atau mustahik, jangan jadikan bantuan ini untuk dijadikan kita mengharapkan bantuan yang serupa terus menerus setiap tahunya, tapi jadikan pelecut agar kita dapat lebih gigih berusaha, sehingga zakat yang diterima dapat efektif, dan nantinya untuk tahun mendatang tidak lagi menjadi mustahik, tetapi sudah menjadi muzaki atau pemberi zakat,” ungkapnya.

“Untuk yang berusaha, dapat menjadi lebih sukses dan maju lagi usahanya, untuk yang biaya berobat, agar dimaksimalkan untuk biaya pengobatan, dan untuk anak kami mahasiswa, bantuan ini kiranya dapat sedikit meringankan biaya kuliah,” tutupnya.

Sementara itu Ketua Baznas Kota Pariaman, Jomohor mengatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya untuk menyalurkan zakat yang dikumpulkan dari ASN Pemko Pariaman dan swasta, kepada masyarakat Kota Pariaman yang berhak menerima.

“Hari ini kita menyalurkan zakat sebesar Rp. 34.500.000 rupiah untuk 17 orang penerima, dengan rincian untuk program Pariaman Makmur (Ekonomi Produktif) sebesar Rp. 18 juta 500 ribu rupiah untuk 4 orang penerima, Pariaman Sehat Tahap V sebesar Rp. 14.500.000 rupiah, untuk 11 orang penerima, Program Pariaman Cerdas sebesar 1 juta rupiah untuk 1 orang penerima, dan Program Pariaman Peduli sebesar 500 ribu, untuk 1 orang penerima,” ujarnya.

“Alhamdulillah, Baznas Kota Pariaman telah menyalurkan zakat sebesar 4 Milyar 784 Juta rupiah, di akhir Tahun 2020 yang lalu, ditambah saat ini sebesar 34 Juta 500 ribu rupiah, total zakat yang kita salurkan sudah mencapai 4 Milyar 818 Juta 500 ribu rupiah,” tuturnya lebih lanjut.

ZAITUNI

Pos terkait

Comment