BAROMETERRAKYAT.COM, DHARMASRAYA – Bupati baru Kabupaten Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan bersama Wakil bupati Amrizal Dt Rajo Medan memantau keadaan rumah Sakit Umum Daerah Sungai Dareh (24/2) kemaren.
Dalam kunjungannya ke RSUD ini ditemukan kondisi Rumah Sakit yang amburadul dan jorok.
Pasalnya, sarana prasarana rumah sakit tersebut seperti tempat tidur pasien dekil tidak layak lagi di pakai dan juga atap bocor, loteng bolong, londri untuk mencuci juga tidak bisa di gunakan. Selain itu, pelayanan pegawai RSUD Sungai Dareh terkesan kasar, sombong dan tidak ada rasa sopan santun terhadap pengunjung RS.
Bupati menyebutkan, peralatan rumah sakit banyak yang sudah tidak layak lagi di pakai. Kondisi seperti ini terlihat tidak ada perhatian terhadap rumah sakit,
” saya akan memanggil direkturnya. RS ini mesti secepatnya dibenahi” ucap Bupati.
Terpisah sopir pribadi (sopri) bupati kepada media ini menceritakan, baru baru ini saudaranya pernah dirawat di RSUD Sei Dareh
”pernah kakak saya rawat inap di rumah sakit umum sungai dareh ini, pelayanan nya benar lamban dokter sering kosong biaya berobat dahsyat mahal nya.pegawai nya sombong sombong” sebutnya. (AFRIZAL)
Comment