Angin Kencang Robohkan Pesantren di Tanjungpinang

  • Whatsapp
Robohkan Pesantren
Atap pesantren Al Khoir Roboh diterjang angin kencang (Foto: Ist)

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Angin kencang disertai hujan melanda sebagian wilayah Tanjungpinang, Minggu (14/3) siang, mengakibatkan atap pesantren Al Khoir yang berada di Jalan Nusantara, Kilometer 14 Kelurahan Pinang Kencana, roboh.

Menurut Pengasuh Ponpes Al Khoir Imam Juwaeni angin kencang disertai hujan melanda kawasan itu sekira pukul 13.00 Wib. Angin tersebut merobohkan atap gedung.

Bacaan Lainnya

“Atapnya naik dan roboh kedepan,” kata Juwaeni kepada awak media.

Ia mengatakan, ada lima ruangan kelas yang mengalami kerusakan, akibatnya ruangan kelas tersebut tidak bisa digunakan untuk proses belajar mengajar.

Diterjang Angin Kencang

“Sekarang tidak bisa digunakan, karena atapnya tidak ada,” katanya.

Ia berharap kepada pemerintah memberikan bantuan untuk memperbaiki kembali atap Ponpes yang rusak agar segera bisa digunakan.

“Kalau ada bantuan alhamdulillah, kalau tidak terpaksa gotong royong. Bangunan ini dulu juga hasil gotong royong masyarakat,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanjungpinang Dedy Sjufri Yusja belum dapat dikonfirmasi soal peristiwa tersebut. Pesan singkat yang dikirim awak media hanya dibaca.

Pos terkait

Comment