Kapolri : Pulau Penyengat Dapat Dijadikan Sentra Ekonomi

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri), Dato Perdana Satria Wangsa Jendral Polisi Tito Karnavian berharap Pulau Penyegat dapat dijadikan sentra ekonomi. Menurutnya, dengan dijadikan sentra ekonomi agar Pulau Penyengat lebih maju.

Sehingga nantinya, jejak-jejak ‎kebesaran kerajaan Melayu Lingga akan lebih didengar lagi di seluruh Indonesia maupun Luar Negeri. 

Bacaan Lainnya

“‎Ini merupakan harapan kita bersama, sehingga jejak kebesaran Kerajaan Melayu Riau Lingga menjadi ‎pengetahuan bersama untuk anak-anak bangsa kita,” katanya saat sambutan Penganugrahan Dato Perdana Satria Wangsa dianugerahkan langsung oleh Majelis Adat Penganugerahaan Darjah Kebesaran Kerajaan Riau Lingga di Balai Adat Pulau Penyengat, Sabtu (21/1)

Ia mengaku, baru pertama kali datang ke Pulau Penyengat. Dikatakan dirinya, memijakkan kaki ke Pulau Penyengat merupakan kebanggaan tersendiri bagi dirinya. Karena, pulau penyengat merupakan sentra bahasa Indonesia yang digunakan sekarang ini.

Selain itu, ia berharap pembangunan di Kepri dapat berkembang pesat serta masyarakat semakim maju dan sejahtera. 

“Saya harap kepri yang terdapat diposisi yang strategis ini nantinya bisa berkembang dan masyarakatnya bisa lebih sejahtera lagi,” ujarnya

Tito juga mengucapkan terima kasih kepada ahli zuriat pulau penyengat. Atas pemberian gelar ini, dirinya juga tidak menyangka bakal diberi gelar kebangsawan bangsa melayu.

“Saya sangat tersangjung atas pemberian gelar ini , karena kerajaan melayu adalah kerajaan besar dan bahasa indonesia juga berasal dari bahasa melayu,” pungkasnya

(SAHRUL)

Pos terkait

Comment