BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) marak marak terjadi di Tanjungpinang, Kepulauan Riau, menjelang hari Raya Idul Fitri 2021.
Informasi yang dihimpun, pada awal bulan Mei keseluruhan motor yang hilang berjumlah 5 motor.
Kejadian ini bermula di Jalan DI Panjaitan Batu 7 Tanjungpinang Timur, seorang warga melaporkan kehilangan Honda Scoopy BP 2607 PC warna merah yang terparkir di jalan tersebut.
Di hari yang sama, motor Honda Scoopy BP 2748 WW warna merah yang terparkir di kawasan Batu 9 Tanjungpinang Timur, juga raib digondol maling.
Berselang beberapa hari, dua motor Scoopy yang terparkir di Jalan Mawar dan Jalan Bakar Batu Tanjungpinang Barat juga dilaporkan hilang dan sedang satu unit motor Scoopy yang terparkir di kawasan Bukit Bestari juga dinyatakan hilang.
Kanit Reskrim Polsek Tanjungpinang Timur, Ipda Sidiq Amin mengatakan pihaknya sudah menerima laporan kasus curanmor yang belakangan ini marak terjadi.
“Iya kita juga sudah menerima laporan dari masyarakat yang kehilangan motor,” ujarnya saat dihubungi, Selasa (11/5).
Ia menyebutkan hingga kini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lajut terkait kasus curanmor yang meresahkan masyarakat.
“Kita masih menyelidiki kasus ini dan masih mengumpulkan bukti-bukti di TKP, untuk mengungkapkan modus pelaku,” tuturnya.
Comment