BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Arifin Nasir mengatakan, Disdik Kepri akan gandeng kampu di Kepri untuk verifikasi penerimaan beasiswa tahun anggaran 2018.
“Agar tidak terulang kembali lagi seperti tahun kemarin, maka tahun ini kami akan gandeng seluruh kampus untuk membantu memverifikasi, agar bantuan tersebut tepat sasaran dan tidak lagi timbul polemik seperti kemarin,” ujar Arifin Nasir kepada Barometerrakyat.com, Selasa (2/1).
Pihaknya merasa kampus mempunyai data base yang lengkap untuk membantu memverifikasi calon penerima bantuan.
“Kami rasa langkah ini sangat baik, agar nantinya penerima bantuan sesuai dengan persyaratan yang ada dan tepat sasaran,” ucapnya.
Arifin Nasir menambahkan, pembukaan pendaftaran calon penerima beasiswa akan di mulai sekitar bulan Juli.
Pihaknya, tahun 2018 berencana akan mengucurkan dana sebesar Rp3 Miliar untuk bantuan beasiswa bagi mahasiswa.
“Tahun lalu anggranya 6 Miliar yang terbagi untuk bantuan langsung sebesar Rp2 Miliar dan bantuan kemitraan sebesar Rp4 Miliar dan untuk tahun ini insyaallah kami akan usahakan untuk bantuan langsung sebesar Rp3 Miliar,” tutupnya.
Muhammad Danu
Comment