Wisata Batu Limau Berpotensi Tingkatkan Ekonomi

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, Karimun. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kepulauan Riau Ing Iskandarsyah mengatakan wisata Batu Limau, Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun mempunyai potensi tingkatkan ekonomi masyarakat setempat.

Hal itu disampaikan saat Iskandarsyah melakukan reses yang didampingi langsung kepala Desa Batu Limau Razali dan beberapa tokoh masyarakat setempat.

Dalam reses itu, Iskandarsyah melihat kondisi gazebo yang telah dibangun oleh pemerintah daerah sejak delapan buah gazebo.

Dia berharap pemerintah desa bersama Badan Usaha Milik desa (BUMDES) mampu Merawat dan Mengembangkan Gazebo tersebut agar berdampak terhadap perputaran ekonomi masyarakat setempat.

“Karena di batu limau ini mempunyai potensi wisata yang cukup menarik tergantung bagaimana pemerintah setempat mengemas nya saja, beliau juga mendorong pengembangan berbasis website kreatif,” ungkapnya belum lama ini.

Selain itu, dalam pertemuan itu, masyarakat juga mengeluh kondisi tanggul, karenakan setiap datang air pasang besar, air memasuki perkebunan warga. “Itu akan mengganggu hasil perkebunan kami pak,” kata salah satu pemilik kebun tebu dan kelapa.

Menanggapi itu, Ing sapaan akrabnya mengatakan, akan mencoba mengusulkan yang menjadi kebutuhan masyarakat.

“Semua usulan akan kami terima, namun tentu saja semua itu nantinya akan dipertimbangkan kembali dengan melihat usulan mana yang akan menjadi prioritas dalam pembangunan tahun 2019 nanti,” jelasnya.

Dia menambahkan, pemerintah desa dan masyarakat setempat harus bisa bekerja sama dalam membangun desa, terutama dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Sering-seringlah bermusyawarah, karna bisa dikatakan sumber pembangunan dan pertumbuhan Nasional itu berawal dari pembangunan dan pertumbuhan di Desa,” tutupnya.

Penulis : Redaksi

Pos terkait

Comment