Warga Keluhkan Pelantar Roboh, Dua Tahun Tidak Diperbaiki

  • Whatsapp

​BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Warga Pelantar Asam tepatnya RT 07 RW 05 Kelurahan Tanjungpinang Kota, Kecamatan Tanjungpinang Kota, keluhkan pelantar yang sudah roboh dua tahun lamanya tidak kunjung diperbaiki. Dinas Pekerjaan Umum (PU) terkesan hanya bisa “mengukur”, pasalnya, pihak Dinas PU dan Kelurahan sudah beberapa kali turun langsung untuk mengukur namun tidak juga diperbaiki.

Warga khawatir dan merasa tidak nyaman lagi dengan kondisi pelantar sekarang dikarenakan papan yang di berikan untuk sementara oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungpinang sudah mulai usang termakan waktu.

Bacaan Lainnya

“Sudah berapa kali datang foto katanya mau di bangun namun baru di berikan papan untuk sementara waktu, tapi kami sudah tidak nyaman lagi karena papan itu sudah mulai usang,” sebut salah satu warga sekitar yang tak mau disebutkan namanya saat ditemui dilokasi, Selasa (5/9).

Ditempat terpisah ketua RT 07 RW 05 Ase mengatakan, pelantar yang telah roboh dua tahun. Dinas PU dan Kelurahan Tanjungpinang Kota sudah beberapa kali untuk mengukur. Namun hingga saat ini belum ada kabar dari pihak terkait untuk memperbaiki pelantar tersebut.

“Sudah di ukur berapa kali dari pihak PU kota dan kelurahan, namun sampai sekarang belum ada kabar mau di diperbaiki,” ungkapnya saat di hubungi media ini.

Ia berharap kepada pemerintah untuk segera memperbaiki pelantar yang roboh tersebut. Agar warga sekitar tidak terganggu aktifitasnya dan tentunya tidak khawatir lagi.

“Saya sebagai ketua RT setempat, berharap pemerintah segera memperbaiki pelantar tersebut, agar warga tidak lagi terganggu aktifitasnya dan tentunya agar warga sekitar lebih merasa nyaman,” harapnya

Sementara itu, hingga berita ini dipublis dari Kelurahan dan Dinas PU masih belum bisa dikonfirmasi. 

Muhammad Danu

Pos terkait

Comment