TPA Ganet Produksi Paving Block dari Sampah Plastik

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Sampah plastik bekas bungkus makanan dan minuman ringan bisa disulap menjadi produk berdaya guna dan bernilai jual di tangan orang kreatif.

Seperti yang dilakukan oleh pekerja UPT Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Ganet, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, yang mengolah sampah plastik menjadi paving block.

Bacaan Lainnya

Salah satu pekerja Henky bercerita muncul ide tersebut setelah menonton video YouTube tata cara membuat paving block dari plastik.

Selanjutnya dengan peralatan seadanya yang berada di TPA, mereka mulai melakukan uji coba produksi.

“Kita uji coba paving block murni sampah plastik dan kedua kita uji coba sampah plastik campur dengan pasir,” ujarnya, Rabu (3/11).

Menurutnya, hasil uji coba itu ternyata paving block campuran plastik dan pasir lebih kuat dibandingkan dengan paving block murni sampah plastik. “Untuk 1 kilogram sampah plastik, kita campur pasir 1 kilogram juga,” ucapnya.

Adapun cara pembuatannya cukup sederhana. Tahap awal, siapkan bahan berupa kompor, dandang, air dan cetakan.

Kemudian, tuangkan oli ke dalam dandang dan panaskan di atas kompor. Setelah oli mendidih, baru bahan baku berupa plastik dimasukkan. Lalu, diaduk terus sampai meleleh.

Tambahkan bahan pembantu berupa pasir. Setelah itu diaduk dan dimasukkan ke dalam cetakan dan harus dipres supaya lebih padat dan kuat. “Setelah dicetak, ditekan baru dimasukaan ke bak air untuk pendingin,” jelasnya.

Ia menambahkan, setiap hari pihaknya bisa memproduksi paving block lebih kurang 40 hingga 50 buah. “Kita mulai produksi sudah tiga minggu lalu, sampai hari ini sudah ada 500 buah paving block,” imbuhnya.

SAHRUL

Pos terkait

Comment