Kepala Basarnas Tanjungpinang Mu’min Maulana mengatakan, dari keterangan saksi enam orang ditemukan nelayan setempat terdampar di Pulau Nangoi dan kemudian diserahkan ke Pos TNI AL Tokong Hiu.
Mereka merupakan TKI yang diberangkatkan dari Malaysia menuju Karimun, kemudian tiba di Perairan Tokong Hiu, speed boat yang mereka tumpangi tenggelam dihantam badai.
“Nelayan setempat juga menemukan jenazah mengapung di Perairan Karimun kemudian langsung dievakuasi menuju RSUD Muhammad Sani untuk melaksanakan pemeriksaan, setelah diperiksa jenazah tersebut adalah korban TKI bernama Ronggo,” kata Mu’min.
Mereka ditemukan selamat diantaranya Syahrul (21) warga Pangke, Karimun, Yusdadiar (24) warga Selat Panjang, Nurain (37) warga Jember, Masrul (31) warga Aceh, Herianto (53) warga Baran, Karimun dan Armin (43) warga Baran.
“Dua korban masih dalam pencarian Soni dan Indra,” lanjutnya.
SAHRUL
Comment