BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal0 IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R. Eko Suyatno, menerima kunjungan Tim Kemenko Polhukam di Markas Komando (Mako) Lantamal IV Jalan Yos Sudarso Tanjungpinang, Kepulauan Riau.
Kedatangan Tim Kemenko Polhukam ke Lantamal IV dalam rangka melaksanakan pemantapan koordinasi dan pengendalian Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara di Provinsi Kepri.
Selain itu juga kedatangan tersebut dimaksudkan untuk memperoleh masukan, gambaran, serta permasalahan yang dihadapi maupun upaya yang telah dilakukan dalam koordinasi dan pengendalian Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara.
Tim Kemenko Polhukam tersebut berjumlah empat orang terdiri dari Brigjen Pol Drs Mamboyng yang menjabat Sesdap VI/Kesbang selaku ketua tim, Laksamana Pertama TNI Jaya Darmawan yang menjabat Asdep 3/VI Kesbang sebagai anggota, Nizhamul, Kabid 2.3/VI Kesbang sebagai anggota dan Tunggul G. Danisworo staf Deputi VI/Kesbang sebagai anggota. Rencananya Tim akan bergiat di Kepri selama tiga hari.
Kedatangan Tim Kemenko Polhukam disambut Danlantamal IV bersama Wadan Lantamal IV, para Asisten Danlantamal Kakuwil Lantamal IV di ruangan VIP Mako Lantamal IV, dilanjutkan dengan memberikan sosialisasi tentang Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara yang diikuti personel Lantamal IV baik militer maupun Pegawai Negeri Sipil.***
Comment