Tanjungpinang Siapkan 2459 Hewan Qurban

  • Whatsapp

Tanjungpinang, (BR)-Tanjungpinang menyiapkan hewan Qurban untuk hari raya Idul Adha 1436 H sebanyak 2.459 ekor.Jumlah hewan qurban tersebut diperoleh dari penampungan dan pertenak lokal di Kota Tanjungpinang terdiri dari kambing dan sapi.

” Memasuki H-2 pelaksanaan Hari Raya Iedul Adha 1436 H yang jatuh pada 24 September 2015 ini, untuk Jumlah hewan Qurban sebanyak 2.459 ekor, terdiri dari 1.052 ekor sapi dan kambing 1407 ekor, ” kata Kepala Bidang (Kabid) Perikanan dan Peternakan, Dinas KP2KE Kota Tanjungpinang,Hamerudin, Selasa (22/9).

Dikatakanya, dari 2,459 ekor hewan Qurban tersebut, terdapat di 14 penampung atau pedagang dan 21 peternakan lokal, yang rata-rata hewan Qurban tersebut berasal dari Lampung, Boyan Jawa Timur dan Flores.

“Hewan Qurban tersebut siap di Produksi atau dipotong untuk masyarakat yang berkorban sehat, cukup umur, dan layak. Dengan tanda khusus yang diberikan yakni tanda SL (red, Sehat dan Layak) dan tanda TL (red, Tidak Layak). Hal ini setelah melalui pengawasan rutin kami lakukan dilapangan,” ujarnya.

Terpisah Kepala Dinas Kelautan, Perikanan, Pertanian Kehutanan dan Energi (KP2KE) Kota Tanjungpinang, Adnan menegaskan, untuk sapi Betina yang masih produktif tidak boleh dipotong atau digunakan untuk Qurban di Hari Raya Idul Adha.

“Kami terus melakukan pengawasan. Kalaupun ada hewan betina yang akan dijadikan Qurban, harus ada surat keterangan dari dokter hewan,” kata Adnan.(AFRIZAL)

Pos terkait

Comment