BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Wali Kota Tanjungpinang Syahrul bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) melakukan peninjuan sejumlah posko pengamanan Natal dan Tahun Baru 2020 di wilayah setempat, Rabu (25/12).
Dalam peninjauan tersebut, Syahrul mengintruksikan kepada para personil agar tetap berjaga-jaga dalam persiapan Natal dan Tahun Baru, khususnya di wilayah yang rawan dari ancaman yang akan menghambat ibadah Natal.
Sementara di setiap posko setempat, Syahrul menugaskan kepada seluruh petugas untuk siap siaga melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan.
“Layani masyarakat dengan sebaik-baiknya, jika membutuhkan bantuan kesehatan juga harus segera ditangani,” ungkap Syahrul.
Syahrul mengharapkan kepada masyarakat Kota Tanjungpinang, khususnya kepada yang merayakan agar tetap melaksanakan Natal dan Tahun Baru ini dengan tertib dan khidmat, sehingga bisa berjalan dengan aman, nyaman dan lancar.
“Kita pastikan, perayaan Natal dan Tahun Baru di Kota Tanjungpinang berjalan dengan lancar, aman dan kondusif, untuk itu laksanakan ibadah dengan khidmat bagi yang merayakan,” pungkas Syahrul.
Comment