Stand Sembako dan Makanan Gratis di Tanjungpinang

  • Whatsapp
Warga mengambil makanan yang disediakan stand Sembako dan Makanan Gratis di Jalan Ir Sutami, Kelurahan Tanjungpinang Timur (Foto: Sahrul)

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Gerakan gotong royong untuk membantu warga terdampak pandemi COVID-19 di Tanjungpinang, Kepulauan Riau, makin meluas.

Heri Budiyanto misalnya, menyediakan stand makanan dan sembako gratis di Jalan Ir Sutami, Kelurahan Tanjungpinang Timur, Kecamatan Bukit Bestari.

Bacaan Lainnya

Ia mengatakan, tujuan membuka stand tersebut untuk membantu warga yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“Siapa saja boleh ambil, tapi sesuai prosedur satu orang satu saja. Ya mohon pengertian, agar yang lain dapat,” ujarnya, Kamis (29/7).

BACA:

Warga Ramai-ramai Jual Emas Selama PPKM di Tanjungpinang

Menurutnya, stand ini sudah didirikan sejak 27 Juli 2020 lalu. “Kita setiap hari meletakkan makanan ditempat itu, waktunya tidak ditentukan, agar tidak terjadi kerumunan,” ujarnya.

Tidak hanya itu, bagi warga yang ingin menyumbang sembako atau makanan bisa langsung mengisi di stand tersebut.

“Jadi bisa langsung diletakkan di stand, biasa donatur kalau mau membantu menghubungi saya dulu dan mereka kasih dana, lalu kita belikan bahan sembako dan makanan dan kita juga bungkuskan,” ujarnya.

Awalnya, ia berencana membuka stand di lima lokasi, karena keterbatasan jumlah personil sehingga baru direalisasi satu lokasi.

BACA JUGA:

Relawan COVID-19 Serahkan Bantuan Alat Regulator Tabung Oksigen

“Untuk stok makan dan sembako yang masuk dari donatur masih aman untuk dua hari ke depan, sehingga dapat berlanjut,” imbuhnya.

Pos terkait

Comment