SDN 02 Tanjungpinang Berharap Dibangun RKB Dua Lantai

  • Whatsapp

Tanjungpinang, (BR)- Sekolah Dasar Negeri (SDN) 002 Binaan Kecamatan Tanjungpinang Timur jadi sekolah percontohan o kota Tanjungpinang bahkan se-Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Kepala Sekolah SD Negeri 002 Binaan Kecamatan Tanjungpinang Timur, Abdul Rahman mempunyai target sendiri untuk membina siswa-siswi di sekolahnya.

“Yang paling utama adalah nilai KKM untuk seluruh siswa yang ada di SD Negeri 002 Binaan ini paling rendah dengan nilai 80 dan ini merupakan nilai KKM tertinggi di seluruh Kepri,” ujarnya, Rabu (02/12).

Menurutnya, SDN 002 binaan merupakan sekolah yang terpilih dari seluruh SD yang ada di kota Tanjungpinang untuk mata pelajaran Seni Pantun.

“Prestasi ini akan kita pertahankan walaupun waktu saya menjabat di SDN 002 ini hanya tinggal 2 tahun lagi,” imbuhnya.

Sebelumnya, kata Rahman, SDN 002 Binaan Kecamatan Tanjungpinang Timur terpilih sebagai SD yang dikunjungi oleh UPT se-Tanggerang untuk study banding tingkat Sekolah Dasar.

“Hal tersebut adalah sebagai prestasi yang tidak dapat dilupakan dan Saya berharap tahun 2016 mendatang Wali kota Tanjungpinang dapat membangun SDN 002 Binaan ini seperti mana yang sudah diajukan pembangunan RKB 2 lantai agar siswa-siswi sekolah kita ini tidak ada lagi yang masuk siang demi meningkatkan mutu pendidikan di kota Tanjungpinang,” ungkapnya. (RAMDAN)

m

Pos terkait

Comment