Salah Pergaulan Penyebab Pernikahan Dini

  • Whatsapp
Ketua Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak (KPPAD) Kepri, Muhammad Faisal Foto : SAHRUL

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Ketua Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak (KPPAD) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Muhammad Faisal mengatakan kasus pernikahan dini yang terjadi di Provinsi Kepri disebabkan karena pergaulan bebas.

Selain itu, menurutnya, terjadinya kasus pernikahan dini juga disebabkan karena kurangnya pengawasan dari orang tua. Sehingga anak-anak mudah terpengaruh dengan pergaulan yang kurang baik.

Bacaan Lainnya

“Pernikahan dini ini rata-rata masih duduk di bangku SMP (Sekolah Menengah Pertama) dan SMA (Sekolah Menengah Atas). Hasil assesment awal, mayoritas pernikahan dini ini terjadi diakibatkan salah pergaulan dan kurangnya pengawasan dari orang tua,” ungkap Faisal saat dihubungi Barometerrakyat.com, Rabu (5/4)

Dalam waktu, kata Faisal, pihaknya akan agendakan audiensi dengan Ketua Pengadilan Agama, guna mengetahui data valid soal pernikahan dini.

Hal itu dikarenakan, untuk setiap anak usia dini ingin menikah harus mendapatkan dispensasi dari pengadilan agama setempat.

Selain itu, dari pihaknya juga menekankan kepada orang tua untuk lebih ketat untuk melakukan pengawasan terhadap pergaulan anak. Menurutnya, orang tua harus mengetahui dengan siapa anak bergaul.

Orang tua, diharapkan jalin komunikasi dengan guru atau pihak sekolah untuk memberikan informasi perkembangan anak di rumah maupun sekolah.

“Sehingga kedua belah pihak dapat bersinergi dalam membentuk sikap dan karakter anak,” pungkasnya

SAHRUL

Pos terkait

Comment