Ribuan warga Tanjungpinang tumpah ruah saksikan pawai budaya dan kendaraan hias.
BR,TANJUNGPINANG – Pemerintah Kota Tanjungpinang berkolaborasi bersama BUMN dan Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD), dengan menggandeng Forum Guru Olahraga (FGO) Kota Tanjungpinang menyelenggarakan pawai budaya dan kendaraan hias, Sabtu (3/9/2022).
Tampak ribuan masyarakat tumpah ruah dan antusias menyaksikan pawai budaya yang berlangsung di sepanjang Tepi Laut tersebut.
Sisi kiri kanan jalan dan di atas batu miring bahkan jembatan tugu Raja Ali Haji Fisabillilah dipadati oleh penonton. Masyarakat pun tampak terhibur dengan berbagai macam penampilan yang ditunjukkan oleh paguyuban, sanggar seni, sekolah-sekolah yang menampilkan kreasinya masing-masing.
“Sudah lama kita tak lihat agenda seperti ini. Alhamdulillah hari ini kita bisa saksikan bersama-sama. Semoga Pemko bisa terus adakan event-event yang besar,” ujar At warga Kijang Lama.
Bisa lihat bersama sama ribuan masyarakat sangat antusias melihat pawai budaya dan kendaraan hias kota Tanjungpinang, setelah 2 tahun di landa Covid-19.
Penulis: Firdaus.
Comment