Ratusan Pelajar Dan Mahasiswa Ikuti Sosialisasi Pemilih Pemula

  • Whatsapp

Tanjungpinang, (BR) – Ratusan pelajar dan Mahasiswa mengikuti sosialisasi pemilih pemula yang digelar oleh Badan Kesatuan Bangsa Politik Dan Perlindungan Masyarakat Daerah (Bakesbangpol Penmas) Kota Tanjungpinang, Kamis (12/11) di Aula SMAN 1 Tanjungpinang.

Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan partisipasi jumlah pemilih pada Pilkada 9 Desember mendatang menghadirkan Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah sebagai nara sumber.

Bacaan Lainnya

Dihadapan para peserta Lis berseru “dimana semangatmu”, sembari menepuk dada. Seluruh siswa-siswi dan mahasiswa menjawab dengan lantang,  “Disini semangatku”.

Menurut Lis beberapa materi seperti pentingnya memilih, manfaat memilih, serta bagaimana menjadi pemilih, dan apabila tidak terdaftar.

” Sosialisasi ini sangat penting bagi generasi bangsa pemilih pemula karena ditangan adik-adik ada perubahan.Kalian semua adalah agent of change, baik bagi bangsa ini maupun Provinsi Kepri,” ujarnya.

Lis berharap, dengan dilakukan sosialisasi bagi pemilih pemula ini, bisa meningkatkan partisipasi pemilih lebih baik dari tahun sebelumnya, minimal 75 persen.

”Adik-adik pun bisa menjadi pelopor bagi masyarakat untuk memberikan pemahaman akan pentingnya menggunakan hak suaranya, karena sebagai warga negara dan bangsa ini, semangat nasionalisme perlu ditingkatkan, dengan harapan bangsa kita bisa menjadi bangsa yang lebih baik lagi, “papar Lis (YULI)

Pos terkait

Comment