BAROMETERRAKYAT.COM,TANJUNGPINANG – Puluhan warga Dompak mendatangi kantor DPRD Kota Tanjungpinang di Senggarang, Senin (21/3).
Kedatangan puluhan warga Dompak untuk bertemu dengan wakil rakyat tersebut bermaksud meminta di fasilitasi agar dapat bertemu dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) pusat di Jakarta.
Warga juga terusik dengan keberadaan oknum anggota TNI AD yang berada dilahan masyarakat.
” Kita meminta agar oknum anggota TNI AD untuk segera kembali ke barak, kami merasa terganggu dengan keberadaan mereka,” ujar salah seorang pengunjuk rasa.
Sampai berita ini diposting,perwakilan masyarakat diterima oleh 8 orang perwakilan DPRD untuk menampung aspirasi warga. Belum di ketahui hasil dari pertemuan tersebut. (RAMDAN)
Comment