Ponton Pelabuhan Pulau Penyengat Roboh

  • Whatsapp
Ponton Pelabuhan Pulau Penyengat di Tanjungpinang di Beri garis Polis Line

BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Ponton Pelabuhan Pulau Penyengat di Tanjungpinang roboh, Rabu (26/12) sekira pukul 03.00 dini hari.

Salah satu warga saat diwawancarai awak media mengungkapkan, robohnya tiang dan atap ponton tersebut diduga disebabkan karena angin kencang. “Musim angin barat, disini sangat kencang anginnya,” ucap Ilyas.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, ponton tersebut baru satu tahun direhap dan kondisi pelabuhan itu masih bagus. “Kemarin semua diganti, tapi karena anginnya terlalu kuat sehingga menjadi ambruk,” tukasnya.

Ditempat terpisah, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tanjungpinang Bambang Hartanto mengatakan, pelabuhan penyengat merupakan aset dari Pemprov Kepri.

Pihaknya, lanjut Bambang, hanya bisa berkoordinasi dengan Dishub Provinsi Kepri atas persitiwa tersebut.

“Sekarang ini Dishub Kepri sedang melaksanakan pembersihan terhadap puing-puing yang roboh supaya bisa berfungsi secara bertahap, dan juga sudah dipasang police line,” ujarnya saat ditemui di Gedung Aisyah Sualiman.*

Pos terkait

Comment