BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Wali Kota Pariaman Genius Umar meminta warga melaporkan diri ke petugas kesehatan jika sudah melakukan kontak dengan petugas Rumah Sakit Pariaman yang terkonfirmasi positif virus corona atau Covid-19.
“Saya memohon kepada seluruh masyarakat yang pernah atau sudah berinteraksi langsung dengan pasien untuk bisa melaporkan dirinya langsung ke petugas kesehatan demi kita semua.
Positif Covid bukan sebuah aib namun ini suatu penyakit yang harus diobati dan bisa sembuh,“ ujar Genius Umar saat menerima sumbangan bantuan dari alumni SMA 1 Pariaman angkatan 1982 di Posko Penanggulangan Covid-19 Halaman Balaikota Pariaman, Kamis (16/4).
Dia mengatakan, pihaknya saat ini tetap lakukan penelusuran kemana dan bersama siapa pasien berinteraksi selama dan setelah isolasi mandiri dilakukan.
“Sedang kita lakukan penelusuran sampai saat ini karena informasi yang kita dapati pasien pernah mengunjungi RSUD Pariaman dan yang berinteraksi sudah dianjurkan isolasi mandiri, duduk di warung dan mereka juga sudah diisolasi mandiri, pasien juga pergi ke Puskesmas Naras dan yang berinteraksi sudah dilakukan isolasi mandiri,” ujarnya.
“Namun mungkin ada yang tak terpantau oleh pihak kami, saya memohon dengan sangat untuk bersedia melaporkan dirinya masing-masing ke petugas kesehatan kami agar dilakukan cek berkala,“ pintanya.
Ia berharap semua masyarakat di Kota Pariaman saling membantu untuk memutus rantai perkembangan covid-19 ini dengan cara yang telah dianjurkan Pemerintah Kota Pariaman.
Comment