Penyuntikan Vaksin di Tanjungpinang Dimulai 15 Januari

  • Whatsapp
Penyuntikan Vaksin di Tanjungpinang
Sekretaris Daerah Kepulauan Riau Arif Fadillah menyerahkan secara simbolis vaksin Sinovac kepada Sekda Tanjungpinang Teguh Ahmad Syafari (Foto: Ist)

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUGPINANG. Pemerintah Kota Tanjungpinang menerima 2.880 dosis vaksin Sinovac dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau. Penyerahan vaksin buatan Cina itu dilaksanakan secara simbolis di Gedung Daerah Tepi Laut Tanjugpinang, Rabu (13/1).

“Hari ini kita menerima 2.880 vaksin, selanjutnya sudah siap digunakan untuk masyarakat,” kata Sekretaris Daerah Tanjugpinang Teguh Ahmad Syafari kepada awak media.

Bacaan Lainnya

Ia menyampaikan, vaksin yang diterima ini akan diprioritaskan untuk orang-orang di pemerintahan dan tenaga kesehatan.

Pemko Tanjungpinang, lanjutnya, sudah menjadwalkan vaksinasi tahap pertama yang akan dilaksanakan pada Jumat (15/1) mendatang.

Dikatakan Teguh, yang akan divaksinasi terdiri Wali Kota Tanjungpinang, Sekda Tanjungpinang, Kepala RSUD Tanjugpinang, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), tokoh masyarakat dan tokoh agama.

“Kita akan libatkan 10 orang pertama divaksinasi di RSUD Tanjugpinang. Setelah tanggal 15 akan dilanjutkan vaksinasi tenaga kesehatan, setelah itu baru masyarakat,” imbuhnya.

SAHRUL

Pos terkait

Comment