BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Pemerintah Kota Tanjungpinang membuka dua posko vaksinasi untuk lansia di Pujasera Pasar Bintan Center dan Gedung Arsip Tanjungpinang, Senin (19/4).
Posko mulai dibuka hari ini hingga Jumat mendatang, pendaftaran mulai dibuka pukul 08.30 hingga 12.00 wib.
Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengajak warga setempat mengantar orang tua maupun saudara yang berusia diatas 60 tahun untuk divaksinasi. Sebab lansia merupakan kelompok rentan terkonfirmasi COVID-19.
“Disini (Pujasera Pasar Bincen) untuk mengcover wilayah Tanjungpinang Timur, untuk wilayah Tanjungpinang Barat, Kota dan Bukit Bestari kita arahkan ke Gedung Arsip,” kata Rahma kepada awak media.
Dari 17 ribu lansia di Tanjungpinang, 6.200 diantaranya sudah divaksinasi. Menurutnya, vaksinasi merupakan ikhtiar untuk memutuskan mata rantai penyebaran COVID-19.
Kendati sudah divaksin, ia mengingatkan warganya terus menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, cuci tangan dan hindari kerumunan.
Sebab kasus COVID-19 di Tanjungpinang mengalami peningkatan drastis. Pada Jumat lalu bertambah hingga 49 kasus dan saat ini tercatat kasus aktif COVID-19 sebanyak 287 kasus.
Ia mengungkapkan penyebab meningkatnya kasus COVID-19 karena kelalaian warga sendiri. Menurutnya, masyarakat mulai jenuh sehingga lupa saat ini masih di tengah pandemi COVID-19.
“Kita sudah bisa melihat masyarakat sudah mulai jenuh terkadang seakan-akan lupa masih pandemi COVID-19 dan terkesan eforia. Eforia ini tentu menimbulkan kelalaian sudah tidak mau pakai masker dan menghindari kerumunan,” ucapnya.
Ia mengajak warganya untuk melindungi diri, keluarga dan lingkungan dari COVID-19 dengan mengikuti protokol kesehatan.
SAHRUL
Comment