Pembangunan Jembatan Babin Sepanjang 14,74 Km Terpanjang Di Indnesia Segera Terwujud

  • Whatsapp

 

Pembangunan Jembatan Batam Bintan -Kepri  terpanjang di Indonnesia. (F.Istmw).

 

BR. KEPRI –
Mimpi besar masyarakat Kepri dan Indonesia akan terwujud.
Pembangunan jembatan Batam-Bintan sepanjang 14,74 Km sebagai jembatan terpanjang di Indoneia segera diwujudkan.

Dibangunnya jembatan Batam-Bintan ini sejalan dengan program pemerintah pusat yang menjadikan Kepulauan Riau sebagai Kawasan Strategis Perekonomian Nasional (KSPN).

“Sebagai kawasan Strategis Perekonomian Nasional, Kepri harus didukung dengan berbagai infrastruktur penunjang yang memadai. Jembatan Batam-Bintan ini nantinya akan menjadi jembatan yang terpanjang di Indonesia, ikonik dan usefull bagi masyarakat Kepri dan tentu menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia,” ujar Gubernur Ansar Ahmad pada suatu kesempatan.

Dengan adanya jembatan ini, Ansar melanjutkan, tentu akan menambah kewibawaan bangsa dimata negara-negara tetangga tersebut.

” Inilah saatnya kita menunjukkan kebesaran dan kekayaan negara kita,” tegas Anaar,Ahad (29/1).

Ia menjelaskan,  pemerintah telah mendapatkan dana pinjaman dari Asian Infrastructure Investment Bank (AIIB) untuk menopang pendanaan proyek ini senilai US$300 juta atau setara Rp4,4 triliun.

Jembatan Batam-Bintan dibangun dengan pembagian 7,98 Km untuk porsi KPBU (Pulau Bintan-Pulau Tanjung Sauh) dan 6,76 Km untuk porsi dukungan pemerintah (Pulau Tanjung Sauh-Pulau Batam) yang akan bersumber dari pinjaman luar negeri.

Saat ini, sedang dilakukan review kajian lalu lintas oleh PT PII terkait dengan minimum revenue guarantee (MRG) untuk memitigasi risiko arus lalu lintas yang tidak sesuai dengan proyeksi pada saat awal operasi.
Proyek tersebut saat ini memasuki tahap finalisasi final business case (FBC).

Prakualifikasi proyek tersebut ditargetkan bakal dilakukan pada kuartal III/2023. Rencananya jembatan ini akan terbagi menjadi 7,68 jembatan dan 7,06 jalan tol

Pos terkait

Comment