Asintel Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepulauan Riau Tengku Firdaus SH,MH,bersama jajaran saat menerima kunjungan silaturahmi PC GP Ansor Tanjungpinang.(f.dok Ansor)
BR.TANJUNGPINANG-Program Pendampingan Hukum sebagai kontrol sosial melalui LBH GP Ansor menjadi bagian dari perbincangan hangat saat diskusi pada pertemuan silaturahmi di Kejakasaan Tinggi Kepulauan Riau.
Selalin itu topik yang dibincangkan adalah terkait program ketahanan pangan sebagai program unggulan Pemerintah RI yang menjadi bagian dari program unggulan Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor saat melaksanakan audensi di kantor Kejati Kepri,Senin (11/11).
Ketua PC GP Ansor Tanjungpinang Romdhon Kholili didampingi Wakil Ketua sekaligus Kasatkorcab Banser Tanjungpinang Zainurohman saat berbincang dengan Asintel Kejati Kepri Tengku Firdaus SH,MH. (f.dok Ansor)
Program Pendampingan Hukum untuk masyarakat bawah dan ketahanan pangan menjadi prioritas utama yang dibutuhkan serta untuk penguatan ekonomi masyarakat juga Kader GP Ansor.
Dalam pertemuan itu, PC GP Ansor dipimpin langsung oleh Ketua Romdhon Kholili, didampingi Wakil Ketua sekaligus Kasatkorcab Banser Tanjungpinang Zainurrohman,Wakil Ketua Mahbub Choirunaja dan Ramdan bidang Infokom dan
Yogi Gusrianto dari LBH GP Ansor Tanjungpinang.
Sementara dari jajaran Kejati Kepri hadir Asisten Intelijen Kejati Kepri Tengku Firdaus, SH., MH, mewakili
Kepala Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau Teguh Subroto, SH., MH.
Pada kesempatan itu,Ketua PC GP Ansor Kota Tanjungpinang sangat mengapresiasi Kejati Kepri yang telah berkenan menerima silaturahmi jajaran PC GP Ansor Tanjungpinang, sekaligus mendukung penuh program pemerintah dibawah kepemimpinan Presiden RI Prabowo Subianto terkait Pemberantasan korupsi disemua lini.
Ia menambahkan, kunjungan ke Kejati ini dalam rangka menjalankan amanah organisasi untuk menjalin kerjasama sekaligus memperkenalkan pergurus PC GP Ansor Tanjungpinang yang baru terbentuk, selain itu atas intruksi dari Pimpinan Wilayah GP Ansor Kepulauan Riau.
Ditengah keakraban saat pertemuan tersebut banyak hal yang dibahas mulai dari program Pimpinan Pusat salahsatunya adalah Ansor Bisa, kemudian terkait pendampingan hukum, ketahanan pangan, pemberdayaan ekonomi masyarakat dan kader, isu sosial tentang radikalisme dan ditutup tentang rencana kehadiran ketum dan pelantikan PC GP Ansor Kota Tanjungpinang pada bulan depan.
Sementara itu,
Asisten Intelijen Kejati Kepri Tengku Firdaus, SH., MH, menyampaikan terima kasih atas kunjungan pengurus PC GP Ansor Kota Tanjungpinang.
“Terima kasih, ini adalah langkah awal yang sangat baik dan kami juga sangat membutuhkan dukungan dari GP Ansor dalam segala bentuk kinerja kami yang langsung bersentuhan dengan masyarakat,” ujarnya.
Tengku Firdaus berharap silaturahmi antara GP Ansor dan Kejati Kepri ini agar terus terbangun untuk mewujudkan sinergitas dan memberikan manfaat untuk masyarakat.
Ditempat yang berbeda Ketua Pimpinan Wilayah GP Ansor Kepri Sumarno Gareng menyampaikan Apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kejaksaan Tinggi Kepri yang telah menerima silaturahmi anggotanya dengan baik dan penuh kekeluargaan.
Ia menyampaikan akan melaksanakan silaturahmi secara langsung untuk membangun sinergitas dengan semua pihak demi terciptanya kemaslahatan untuk masyarakat di Bumi Segantang Lada.
Penulis: ERWIN
Comment