Orang Tua Harus Menjadi Pendamping Dalam Pembentukan Karakter Anak

  • Whatsapp

Hafizha saat mewisuda peserta didik PAUD di Desa Kuala Sempang

BR.BINTAN -Diharapkan
kepada orang tua wali murid Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) untuk senantiasa menjadi pendamping utama dalam proses pembelajaran anak-anak. Usia dini merupakan usia yang sangat subur untuk membentuk pola kecerdasan maupun karakter anak.

Bunda PAUD Bintan Hafizha Rahmadhani mengatakan,
pendidikan utama di rumah, pendidikan karakter. Untuk membentuk anak-anak.

” Untuk para orang tua semua, terimakasih atas cinta dan kasih sayang yang diberikan untuk anak-anak kita,” ujar Hafizha.
usai melakukan prosesi wisuda 37 peserta didik dari PAUD Sri Kemuning dan PAUD Teratai ,Sabtu pagi (15/6) di Taman Rekreasi Desa Kuala Sempang.

Hafizha juga bangga dengan penampila dan kreatifitas anak-anak usia dini pada moment tersebut, menurutnya sangat luar biasa,
anak-anak semua berani tampil di depan banyak orang dan tidak canggung-canggung.

Untuk para Guru, ia mengingatkan kembali agar mengedepankan skema pembelajaran yang menyenangkan bagi peserta didik. Hal ini yang menjadi bagian dari program nasional, dimana transisi PAUD ke SD harus dilaksanakan dengan semenarik mungkin.

” Nanti masuk ke SD, harus lebih semangat belajarnya. Semoga anak-anak semua sukses di sekolah, sukses dunia dan akhirat,” tutupnya.

Editor: RAMDAN

Pos terkait

Comment